Hidup Berbagi

Hidup Berbagi
Gotong Royong dalam Kerja

Senin, 04 April 2011

Agama Sejati

Pada suatu hari, di hadapan orang-orang yang berskandal sang Guru mengatakan bahwa agama sejati bukanlah masalah sosial. Kemudian sang Guru menceritakan kepada mereka sebuah perumpamaan:

Ada seekor beruang kecil yang bertanya kepada ibunya, "Ma, apakah ayah juga seekor beruang?"

"O ya, dia adalah seekor beruang."

Sebentar kemudian, "Ma, tolong ceritakan kepada saya, apakah kakek saya juga seekor beruang?"

"Iya, dia adalah seekor beruang."

"Lalu, bagaimana tentang kakeknya kakek? Apakah kakeknya kakek juga seekor beruang?"

"Iya, dia seekor beruang. Kenapa kamu bertanya begitu?"

"Sebab, saya menggigil."

Sang Guru menyimpulkan, "Agama itu bukan masalah sosial, bukan juga masalah pewarisan. Agama itu sungguh-sungguh masalah pribadi."

- Anthony de Mello, 1998, Awakening: 
Cenversations with the Master,
365 Daily Meditations, No. 189, 
Chicago: Loyola Press.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar